Kamis, 17 November 2011

Masker Alami

        Memimpikan wajah cantik dan bersinar merupakan impian setiap wanita. Muka bersinar bisa di dapatkan dengan menggunakan masker yang di buat sendiri di rumah dengan bahan-bahan alami dan pembuatannya mudah khasiat pun kita dapat.


Masker Tomat dan Telur Putih
Hancurkan sebuah tomat tambahkan 1 sdm putih telur . oleskan pada wajah dan diamkan selam 10-15 menit. Cuci bersih wajah.1-2 kali dalam seminggu untuk mendapatkan kulit wajah yang halus.


Masker Bengkuang
Parut sebuah bengkuang, lalu oleskan kewajah deamkan selama 20 menit. Lantas dibersihkan lakukan seminggu sekali seminggu karena sangat baik buat anda yang kerap beraktivitas di luar ruangan.


Masker Jeruk Nipis
Cuci bersih sebuah jeruk nipis lalu iris. Gosokan kulit bagian dalam jeruk ke wajah yang sudah dibersihkan, diamkan selama 10 menit lalu bilas. Masker ini baik untuk mengontrol minyak berlebih. Pemakaian awal masker ini akan merasakan perih yang sangat mengganggu dan gatal tapi hasil akhirnya sangat memuaskan.




Sumber:
Hers Magazine

Fakta Kulit Kering


        Kulit kering diakibatkan karena kurangnya mengkonsumsi buah-buahan dan kurangnya mineral untuk kulit. Sebagai wanita jika menglami kulit kering pasti menjengkelkan terlebih kita harus selalu mengolesi kulit dengan hand body sungguh sangat merepotkan. Fakta mengenai terjadinya kulit kering:

  • ·        Kadar esterogen yang rendah dan lapisan kulit yang menipis (biasanya terjadi seiring pertambahan usia) sehingga kulit tidak lagi dapat memproduksi cukup minyak untuk menjaganya tetap lembab.
  • ·        Udara dingin dan kelembaban udara yang rendah
  • ·        Penggunaan pemanas maupun pendinginan ruangan, membuat udara di dalam ruangan menjadi kering sehingga kulit menjadi kering.
Untuk mengatasi kulit kering agar tetap terjaga supaya tidak kering dapat dilakukan:
  • ·        Oleskan pelembab saat kulit baru saja dikeringkan sehingga penyerapannya lebih kering,
  • ·        Gunakan sabun yang lembut dan hindari yang mengandung pewangi,
  • ·        Hindari produk perawatan kulit yang mengandung alkohol,
  • ·        Gunakan pelembab yang mengandung emmolient, seperti mineral oil yang membuat kulit lebih lembut,
  • ·        Jangan memncuci kulit terlalu sering,
  • ·        Gunakan selalu tabir surya saat keluar rumah.
sumber: 
majalah Tamasya edisi April 2008

Permainan Tradisional yang Mulai Tersingkir


         Kalau mengingat masa kecil rasanya ingin kembali ke masa itu, masa dimana tak ada beban yang membebani diri yang terlintas di benak hanya bermain dan belajar. Permainan yang di mainkan juga beraneka macam yang membuat saya dan teman-teman lebih  betah bermain ketimbang belajar. Tapi saat ini permainan tradisional yang benar-benar berjiwa seorang anak kecil mulai tersingkir entah karena tak sesuai dengan jaman dan terlihat kuno atau anak sekarang lebih senang bermain dengan gadget-gadget canggih mereka.


          Padahal permainan tradisional tak kalah menarik dengan permainan Angry Birds, permainan tradisional lebih sehat ketimbang permainan saat ini yang hanya mengandalkan trik,tips,dan taktik yang hanya menggunakan pikiran. Permainan tradisional juga menggunakan pemikiran bahkan tubuh juga berperan aktif .

Macam-macam permainan tradisional yang mulai tersingkir:
 1.    Conglak ( permainan yang menggunakan papan berlubang dengan tambahan batu atau kerang untuk menjalankan permainan) 

2.   Enggrang (permainan dua potongan bambu yang dipijakan ke kaki dengan menjaga keseimbangan badan)

3.   Lompat Karet (permainan yang menggunakan susunan karet gelang yang diikat simpul) 

4.   Bete Tujuh (permainan petak umpet menggunakan pecahan susunan batu) 

5.   Gangsing(permainan yang menggunakan olahan kayu dan bambu yang dibentuk sedemikian rupa dan diputar menggunakan tali agar permainan dapat dimainkan)


Permainan tradisional Indonesia sebenarnya sangat banyak dan beragam, tapi saya hanya bisa membahas permainan yang di atas secara ringkas, semoga budaya dan permainan tradisional Indonesia dapat dilestarikan oleh generasi muda jangan sampai kita terhanyut  dengan kemajuan teknologi sehingga budaya sendiri terlupakan.

Tips Belanja Online


           Kemajuan Internet telah membuat semua hal menjadi mudah seperti yang akan saya bahas kali ini mengenai berbelanja online. Dahulu berbelanja haruslah mendatangi toko yang akan kita sambangi atau datangi tapi saat ini dengan kemajuan teknologi kita tak perlu keluar ruangan hanya duduk di depan layar monitor dengan membrowsing internet kita sudah bisa mendapatkan barang yang kita inginkan. Adapun tips-tips agar berbelanja online dapat kita lakukan secara aman: 

1.    Cek informasi atau kontak penjual yang tertera di website, lakukan pembeliaan disitus yang ada alamat jelasnya, 

2.   Data pribadi harus dirahasiakan, namanya juga pribadi jika ada online shop yang meminta data pribadi jangan berikan data pribadi berikan data umum saja juga sudah cukup, 

3.   Saat pengecekan pembayaran pastikan nomor rekening tujuan benar dan cek kembali pembeliaan anda, 

4.   Simpan bukti pembayaran sebaik-baiknya biasanya dapat berupa sms atau email, pastikan kartu kredit anda dilindungi hukum yang berlaku,

Kilau Intan Martapura


Kalimantan memang terkenal akan kekayaan alamnya salah satunya adalah intan yang dihasilkan di Martapura.  Martapura merupakan ibukota kabupaten Banjar  Martapura juga dijuluki sebagai “kota Santri”.
Eksistensi Martapura  sebagai penghasil batu mulia setiap tahun terus meningkatkan kualitas batuan dan garansinya untuk setiap produk yang ditawarkan karena garansi diawasi ketat oleh Lembaga Pengembangan dab Sertifikat Batu Mulia Banjar (LPSB). Permata Martapura terdiri dari dua jenis yakni batu mulia asli yang diproses dengan cara dimasak dan produk sintensis yang merupakan batuan campuran atau batu proses. Seni kerajinan batu mulia juga mengalami penyesuaian dan penyempurnaan yang menjanjikan mutu terbaik bagi konsumennya. Harga permata di Martapura rata-rata berkisar Rp.75.000 hingga Rp. 200.000 per set, intan dapat dicek keasliannya dengan alat yang biasa dipakai oleh para pedagang, pengecekan keaslian dapat dilakukan dengan senang hati jika kita meminta.

Sumber :
Majalah Tamasya Edisi April 2010

Air Putih Higienis Badanpun Sehat

            Air putih sudah terkenal dengan banyak manfaat yang baik bagi tubuh kita terlebih sebagian dari tubuh kita selalu membutuhkan air putih untuk menyeimbangkan kesehatan  tapi bagaimana jika air putih membawa dampak yang buruk bagi tubuh kita. Kemajuan teknologi telah memajukan pemikiran manusia untuk mengemas air putih ke dalam kemasan agar mudah dibawa-bawa dan tanpa perlu memasaknya. Padatnya aktivitas manusia mengambil langkah mengkonsumsi air kemasan yang di produksi oleh suatu perusahaan air mineral karena hal ini lebih praktis dibanding harus memasaknya terlebih dahulu. Pesatnya pangsa pasar dalam bidang air kemasan banyak orang berlomba-lomba dalam mengambil peluang bisnis ini seperti jamur yang merebak di mana-mana pengisian ulang air mineral menjamur di setiap tempat. Dari sinilah awal dampak buruk mengkonsumsi air putih kemasan bermula. Sebagai konsumen kita dituntut lebih peka dan teliti dalam memilih depo isi ulang air karena banyak fakta yang terjadi di lapangan tidak semua depo isi ulang  air higinies, seperti yang pernah saya alami dalam mengkonsumsi air isi ulang dari depo air di sekitar rumah tidak seperti air kemasan dari perusahaan ”D” yang segar dan tidak berbau, tapi air yang saya konsumsi berbau amis dan berbau karat besi. Bahkan ada kejadian lain bahwa di suatu depo pengisian air, air yang telah dikemas terdapat jentik nyamuk. Bagaimana kita mau sehat jika air yang di konsumsi tak sehat lebih baik kita dikatakan orang jaman dulu karena harus memasak air terlebih dahulu baru di konsumsi dari pada praktis tapi tak sehat lebih baik yang mana?.